Sunday 8 June 2014

Kontradiksi Keputusan - Keputusan terhadap Kejahatan Narkoba

Akhir - akhir ini pemerintaha Indonesia menurut saya agak "lembek". Gampang sekali mengubah keputusan. Tidak tegas dalam mengambil keputusan. Keputusan yang diambil di awal seakan-akan hanya keputusan sementara karena takut resikonya akan menjadi besar. Contoh saja berita tentang Corby si 'Ratu Mariyuana'.

Keputusan yang diambil pemerintah untuk kasus ini amat sangat disayangkan. Keputusan tersebut seakan-akan menunjukkan kalau Orang Indonesia tidak tegas dalam mengambil keputusan. Plin-plan istilahnya. Bagaimana tidak, Corby yang awal mulanya dihukum sesuai undang-undang yang berlaku, sekarang malah dibebas bersyaratkan oleh pemerintah.

Inilah yang membuat para penyelundup narkoba mempunya percaya diri yang besar untuk menyelundupkan narkobanya ke Indonesia. Karena mungkin pikiran mereka toh kalau tertangkap jajaran pemerintah bisa saya suap, dsb.

Mudah-mudahan keputusan - keputusan yang dibuat oleh para pemerintah tentang apapun khususnya untuk kejahatan narkoba dapat diandalkan. Karena saat ini Indonesia sedang krisis kepercayaan. Indonesai butuh seorang tokoh yang dapat dijadikan teladan yang baik dan benar.

Terima kasih.


No comments:

Post a Comment